Setiap tahun, saat bulan suci
Ramadhan tiba maka kegiatan-kegiatan keagamaan kian ditingkatkan porsinya. Begitupun
imbauan yang diberikan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya yang
mengharuskan seluruh sekolah yang berada di bawah naungannya agar mewajibkan
seluruh peserta didiknya untuk mengikuti kegiatan pesantren Ramadhan 1436 H/
2015 M. Kegiatan Pesantren Ramadhan tersebut dilaksanakan di daerah
masing-masing peserta didik yang terdapat kegiatan Pesantren Ramadhan.
Di Yayasan Al-Falah Citoe sendiri
kegiatan semacam ini sudah menjadi agenda rutin tahunan. Dan pada tahun 2015
ini pun Yayasan Al-Falah Citoe menyelenggarakan Pesantren Ramadhan 1436 H yang
dilaksanakan mulai dari tanggal 05
Ramadhan sampai dengan 22 Ramadhan 1436 H (22 Juni sampai dengan 09 Juli 2015).
Kegiatan
ini berlokasi di Mesjid Jami’ Al-Falah Citoe dan di Mesjid SMA Plus Al-Falah.
Peserta yang mengikuti kegiatan ini berjumlah kurang lebih 50 orang yang
masing-masing terdiri dari siswa-siswi SMA Plus Al-Falah dan MTs Negeri
Karangnunggal 2.
Pemateri
yang memberikan materi ceramah pada kegiatan Pesantren Ramadhan ini yaitu Ustadz
H. Edeng Abdul Rojak yang memberikan materi Tauhid dan Ustadz Undang
Sihabudin yang memberikan materi Fiqh.
Diharapkan
dari digalakkannya kegiatan Pesantren Ramadhan ini, pengetahuan peserta
Pesantren Ramadhan kian terus bertambah dan tidak memiliki pemahaman yang picik
terhadap ilmu Agama. Selain itu kegiatan ini juga diharapkan membawa keberkahan
tersendiri bagi kita semua, karena telah mengisi kegiatan di bulan suci
Ramadhan dengan mencari ilmu dan beribadah. Aamiin…
Tidak ada komentar:
Posting Komentar